//INI ADA SAYA RUBAH DI RELATED POST JADI FALSE, DAN IKLAN TENGAH DARI 2 JADI 1

Multimedia interaktif di zaman sekarang apakah konten yang anda buat termasuk konten multimedia interaktif?

Multimedia interaktif dan multimedia tidak interaktif


Perkembangan media dan multimedia interaktif di zaman sekarang terus berkembang, seiring dengan perkembangan internet di era digital sekarang ini sangat mempengaruhi industri media di dunia. Selain itu, perubahan media tradisional ke digital juga mempengaruhi dunia pendidikan sekarang ini dan dunia hiburan lewat berbagai aplikasi. Cepatnya arus perubahan media era digital ini juga menimbulkan perubahan pesat dalam peningkatan konten multimedia. [1]

Kategori Multimedia interaktif dan multimedia tidak interaktif


Penjelasan lebih jauh, multimedia memiliki beberapa kategori yang terdiri dari linear dan non-linear. Suatu projek multimedia ketika diidentifikasi tidak interaktif, jika tidak ada timbal balik dan pengguna tidak memiliki kontrol lebih terhadap konten yang dipertontonkan, contohnya sebuah film , video baik secara streaming maupun media CD dan DVD dan menonton demo. Sedangkan dikatakan projek multimedia interaktif, jika pengguna / user bisa ikut mengontrol konten media yang dipertontonkan, dan pengguna memberikan kontrol navigasi seperti salah satu contohnya adalah sebuah games. Dimana ada tombol yang dapat di gunakan oleh user / pengguna.

Oleh karena itu zaman sekarang perkembangan multimedia interaktif terus dikembangkan baik dalam pembelajaran, dengan modul modul pembelajaran , disertai kuis, atau juga modul test / ujian yang bisa dibuat semenarik mungkin hingga dapat mengeluarkan nilai langsung, ataupun memberikan piala / badge untuk tahapan tertentu yang diselesaikan.

Selain digunakan di dunia pendidikan, game juga menjadi perkembangan utama multimedia interaktif di zaman sekarang, dengan aplikasi berbasis mobile dan perangkat yang sangat banyak digunakan sehingga tuntutan untuk pembuatan konten multimedia interaktif semakin besar

Apa arti media interaktif dan multimedia interaktif?


Media interaktif biasanya mengacu pada produk dan layanan digital pada sistem berbasis komputer yang merespon tindakan pengguna dengan menyajikan konten seperti teks, gambar bergerak, animasi, video, audio, dan video game. Wikipedia [2]

Media Interaktif adalah alat bantu berbasis multimedia yang bisa menjabarkan pesan atau informasi dari guru ke siswa yang dalam prosesnya terjadi komunikasi aktif 2 arah antara multimedia dengan pengguna atau yang tujuannya untuk mempermudah proses pembelajaran. [3]
Pada saat ini media interaktif dikembangkan lebih lanjut  dengan nama MULTIMEDIA INTERKTIF  dimana penggunaan berbagai media digabungkan menjadi satu baik berupa text, audio dan video kedalam sebuah media, dan sekarang lebih dikenal sebagai istilah Multimedia interaktif

Di Indonesia mata pelajaran Multimedia interaktif  menjadi salah satu pelajaran produktif di Sekolah menengah kejuruan / SMK khususnya pada kompetensi keahlian Multimedia.

Pada saat ini banyak sekali software aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat animasi multimedia interaktif, tapi yang paling sering diajarkan adalah menggunakan program Adobe flash.

Manfaat Multimedia Interaktif

Manfaat Multimedia Interaktif dalam bidang Pendidikan / Khususnya Pembelajaran
v  Proses pembelajaran lebih menarik,
v  lebih interaktif,
v  jumlah waktu mengajar dapat dikurangi,
v  kualitas belajar dapat ditingkatkan, dan proses belajar mengajar dapat dilakukan dimana dan kapan saja, serta
v  sikap belajar siswa dapat ditingkatkan.
v  Keunggulan Multibedia


Sedangkan keunggulan multimedia dalam hal pembelajaran antara lain sebagai berikut :

ü  Memperbesar benda yang sangat kecil dan tidak tampak oleh mata, seperti kuman, bakteri, elektron, dan lain-lain.
ü  Memperkecil benda yang sangat besar, yang tidak mungkin dihadirkan di sekolah, seperti gajah, rumah, gunung dan lain-lain.
ü  Menyajikan benda atau peristiwa yang kompleks, rumit dan berlangsung cepat atau lambat, seperti sistem tubuh manusia, bekerjanya suatu mesin, beredarnya planet Mars, berkembangnya bunga dan lain-lain.
ü  Menyajikan benda atau peristiwa yang jauh, seperti bulan, bintang, salju dan lain-lain.
ü  Menyajikan benda atau peristiwa yang berbahaya, seperti letusan gunung berapi, harimau, racun dan lain-lain.
ü  Meningkatkan daya tarik dan perhatian siswa.

Secara umum manfaat Multimedia Interaktif dapat dijadikan media :

Ø  Promosi (Company Profile,Iklan)
Ø  Tutorial (Panduan penggunaan alat)
Ø  Hiburan (Game) 
Ø Pembelajaran
Ø  dll

soal dan pembelajaran multimedia lengkap silahkan buka disini

[1] https://www.kompasiana.com/bencha/5a6f1cd416835f22dc6f44f2/multimedia-digital-masa-kini
[2] https://id.wikipedia.org/wiki/Media_interaktif
[3] https://duniapendidikan.co.id/media-interaktif/

Belum ada Komentar untuk "Multimedia interaktif di zaman sekarang apakah konten yang anda buat termasuk konten multimedia interaktif?"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel